PKK Triharjo Sleman Dirikan Dapur Umum untuk Bantu Warga yang Isoman


SLEMAN, MENARA62.COM – PKK Triharjo Kabupaten Sleman berinisiatif membuka dapur umum untuk membantu warga yang isoman akibat dampak penyebaran virus Covid-19. Meski baru beroperasi Sabtu dan Ahad, inisiatif ibu-ibu PKK ini patut diapresiasi.

“Dapur umum untuk warga isoman dilakukan setiap hari Sabtu dan Ahad dengan jumlah kita sesuaikan dari data yang masuk jumlah isoman di Triharjo,” kata Ika Widianingsih Irawan, Ketua PKK Triharjo, Rabu (18/8/2021).

Aksi sosial dapur umum tersebut melibatkan ibu-ibu PKK, relawan dan bapak ibu dukuh. Anggaran bersumber dari donasi yang terkumpul dari warga dan relawan. Tujuannya adalah membantu meringankan beban warga yang sedang isoman akibat terpapar Covid-19.

“Kami memberikan lauk yang bergizi sehingga warga yang sedang isoman tidak perlu lagi memasak tinggal dahar saja,” terang Ika Widianingsih.

Sementara, Lestari, salah seorang relawan yang terlibat aktif dalam kegiatan ini menambahkan, bahwa kegiatan tersebut mendapatkan respon positif dari Kapanewon Sleman dan kabupaten. Terbukti pada 31 Juli 2021 mendapatkan kunjungan, meski tanpa pemberitahuan. “Mungkin untuk membuktikan saja, benar tidaknya,” katanya.

Ika Widianingsih menambahkan  selain kegiatan ini dapur umum juga menyediakan makanan untuk  relawan jika ada TKC di wilayah Triharjo. “Sehingga relawan juga tetap terjaga kesehatannya,” tutup Ika.


 

By

Hari Ashari

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pembinaan UP2K POKJA II TP PKK Kabupaten Sleman ke TP PKK Triharjo

Kegiatan Sekolah Jumat

POKJA II PKK KALURAHAN TRIHARJO